Hendak Rampas Motor Korban, Satu dari Tiga Pelaku Begal Bersajam Ditangkap Warga di Tambun Utara

Hendak Rampas Motor Korban, Satu dari Tiga Pelaku Begal Bersajam Ditangkap Warga di Tambun Utara

Spread the love

BEKASI, Beritaimn.com – Aksi pembegelan menimpa pengendara motor di Kampung Turi RT001 RW006 Desa Sriamur Kecamatan Tambun Utara Kabupaten Bekasi, Kamis (11/8/2022) dini hari Sekira Pukul 01.00 WIB.

Satu dari tiga pelaku berhasil ditangkap warga dikarenakan korban berteriak meminta tolong dan sempat menjadi bulan-bulanan masa hingga akhirnya diamankan di Polsek Tambun Polres Metro Bekasi.

Kanitreskrim Polsek Tambun Iptu Trisno memaparkan, pada saat kejadian, korban atasnama Kunan (54) seorang pria paruh baya sedang mengendarai sepeda motor seorang diri sehabis pulang dari tempat hajatan.

“Didalam perjalanan sesampainya di TKP korban dipepet oleh pelaku yang mengendarai satu unit sepeda motor berjumlah tiga orang dari arah belakang, Kemudian salah satu dari pelaku yang membawa sajam jenis pedang menyambetkan sajamnya ke arah korban dan mengenai kepala korban sehingga korban jatuh tersungkur,” kata Iptu Trisno, dalam keterangannya, Kamis (11/8/2022) sore.

Lebih lanjut, dikatatan dia, Kemudian Pelaku mengambil sepeda motor yang dikendarai korban, pada saat itu korban berteriak meminta tolong lalu warga terdekat datang untuk membantu korban dan mengejar Pelaku.

“Salah satu Pelaku tertangkap dan dua orang pelaku lainnya melarikan diri, selanjutnya warga atau saksi menghubungi Polsek Tambun, kemudian Anggota Piket Polsek Tambun langsung mendatangi TKP dan mengamankan pelaku ke Polsek Tambun guna pengusutan lebih lanjut,” ujar Trisno

Guna penyelidikan lebih lanjut pelaku berinisial RS (18th) warga Cilincing Jakarta diamankan di Polsek Tambun Polres Metro Bekasi bersama barang bukti satu bilah senjata tajam jenis pedang dan satu unit kendaraan sepeda motor Honda beat
dengan nomor polisi B 3841 FOB turut diamankan dari tangan terduga pelaku. Sementara korban Kunan (51) mendapatkan perawatan akibat luka senjata tajam.

(Red)