Yayasan AL HAQQU KALIANGET Laksanakan Acara Pelepasan Peserta Didik Akhir ( PAUD,TAUD dan MADIN)

Yayasan AL HAQQU KALIANGET Laksanakan Acara Pelepasan Peserta Didik Akhir ( PAUD,TAUD dan MADIN)

Spread the love

Sumenep Jatim Beritaimn.Com-Bertempat di halaman masjid AL HAQQU,yang beralamat di perbatasan RT/RW 08/01 Desa Kalinget Timur Kecamatan Kalianget, Kabupaten Sumenep,Yayasan AL HAQQU melaksanakan acara wisuda pada siswa siswi peserta didik akhir, Minggu 19/06/2022.

Mohammad Ersyad selaku ketua yayasan AL HAQQU saat di konfirmasi oleh awak media, beliau mengatakan bahwa acara yang di laksanakan,adalah aacara Wisuda peserta didik akhir yang terdiri dari tiga lembaga, yang semuanya di bawah naungan YAYASAN AL HAQQU.

Adapun nama lembaga yang di wisuda adalah;

1.Lembaga PAUD AL HAQQU

2.Lembaga TAUD SAQU AL HAQQU

3 Lembaga MDT AL HAQQU

Adapun yang hadir dalam acara pelepasan tersebut;

1.Semua pengurus yayasan

2.Semua kepala sekolah dan ustad serta ustadha lembaga yang di wisuda

3.Semua wali santri.

Ditempat yang terpisah, GUNAWAN RIYADI saat ditanya adanya acara pelepasan peserta didik akhir Itu, Beliau mengatakan, kalau acara itu dapat terlaksana berkat kerjasama semua pengurus yayasan dan ketiga lembaga yang di wisuda serta semua wali santri dan warga sekitar,

Gunawan nama sapaannya, juga mengharap kepada semua pihak terkait agar tetap selalu berpartisipasi dalam kemajuan Yayasan AL HAQQU,imbuhnya

( Zaini)