Seram! Petugas Temukan Potongan Kaki di TKP Bus Terjun Ke Jurang

- Penulis

Sabtu, 25 Juni 2022 - 11:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas evakuasi Potongan kaki

i

Petugas evakuasi Potongan kaki

 

Petugas evakuasi Potongan kaki

TASIKMALAYA, BeritaIMN.com – Bus masuk jurang di Kabupaten Tasikmalaya menyimpan cerita menyeramkan. Bahkan petugas menemukan potongan kaki manusia saat evakuasi korban.

Berdasarkan pantauan di lokasi kejadian pada Sabtu (25/6/2022), petugas masih melakukan evakuasi. Saat proses evakuasi itu, petugas terlihat mengamankan atau menemukan potongan kaki salah seorang korban sekitar pukul 10.00 WIB.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Potongan kaki, bukan tubuh utuh,” kata salah seorang petugas.

Kecelakaan bus pariwisata tersebut terjadi di Jalan Raya Rajapolah tepatnya di kampung Cirendeu Desa Manggungsari Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (25/6/2022) dinihari. Tiga orang tewas akibat insiden tersebut.

Selain itu, seorang petugas BPBD mengatakan pihaknya mengevakuasi seorang korban beberapa meter ke arah hilir sungai.

“Iya kondektur ditemukan disebelah hilir sungai, bisa terjadi terbawa arus sungai,” kata seorang petugas BPBD.

Detik-detik bus pengangkut rombongan siswa SDN Sayang Jatinangor itu juga diungkapkan oleh warga sekitar.

“Suara bus masuk jurang, membuat kami sekeluarga terbangun. Kaget, sekitar jam 01.00 WIB,” kata Ai pemilik warung di sebrang jalan jurang.

Dia kemudian menengok ke jalan tapi tak mendapati apa-apa. Tak lama, terdengar teriakan.

Baca Juga:  Motor Oleng dan Terjatuh di Cikarang Barat Bekasi, Pengendara Ninja Tewas terlindas Truk

“Setelah beberapa menit baru terdengar teriakan-teriakan minta tolong,” kata Ai.

Setelah itu warga mulai berdatangan memberikan pertolongan. Kondisi saat itu gelap gulita.

“Suasana gelap, bapak-bapak dan ronda di sini memberikan pertolongan dan melapor ke Polsek,” kata Ai.

Sebelum terperosok ke jurang, bus City Trans Utama bernopol B 7701 TGA itu menghantam sebatang pohon Mahoni di pinggir jalan hingga tumbang. Tapi kemudian pohon tumbang itu yang dimanfaatkan oleh para korban selamat untuk merangkak naik ke atas badan jalan.

“Dua pohon yang ditabrak, yang satu tumbang yang satu miring. Korban dari sungai Cimenyang menaiki pohon itu,” kata Ai.

Sebelumnya, kecelakaan terjadi di Jalan Raya Rajapolah tepatnya di kampung Cireundeu, Desa Manggungsari, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (25/6/2022) dinihari.

Bus pariwisata City Trans Utama bernopol B 7701 TGA itu masuk ke jurang. Akibat kecelakaan tersebut, tiga orang meninggal dunia dan 56 lainnya mengalami luka-luka.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan mengatakan, bus yang mengalami kecelakaan dikemudikan Dedi Kurnia Ilahi.

“Bawa rombongan penumpang sebanyak 59 orang,” ujar Kapolres Tasikmalaya AKBP Aszhari. (*)

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel beritaimn.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Modus Curang Pembelian BBM Subsidi Jenis Solar Di SPBU 14 203 1156 Jalan Imam Bonjol Lubuk Pakam Diminta Agar Petamina Dan Poldasu Tindak Tegas Pemilik Mobil Dan Pengusaha SPBU
SEKDIS BPBD DELI SERDANG GUNAKAN PLAT MOBIL DINAS PALSU SEOLAH KEBAL HUKUM
Laut Madura Kembali Bergejolak Puluhan Persatuan Nelayan Pantura Madura Kepung Dan Tolak Aktifitas Eksplorasi Migas Oleh Petronas Sebelum Ganti Rugi Rumpon Dibayar
Bangunan Tanpa Izin Berdiri Di Lahan Persawahan Diduga Milik Anggota DPRD Deli Serdang
Fasilitas Pejalan Kaki Di Jalan P Diponegoro Lubuk Pakam Berubah Menjadi Tempat Berjualan, Siapakah Yang Bertanggung Jawab?
Bangunan Tanpa Izin Berdiri Di Lahan Persawahan Diduga Milik Kepala Desa Tumpatan Nibung Inisial SRT
Tuntut Ganti Rugi Rumpon Puluhan Nelayan Pantura Madura Mulai Memanas Bersiap Demo Petronas &SKK Migas
Nelayan Pesisir Pantai Pantura Audensi Menurut Ganti Rugi Rumpun Terhadap Petronas
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 11:11 WIB

Modus Curang Pembelian BBM Subsidi Jenis Solar Di SPBU 14 203 1156 Jalan Imam Bonjol Lubuk Pakam Diminta Agar Petamina Dan Poldasu Tindak Tegas Pemilik Mobil Dan Pengusaha SPBU

Senin, 6 Oktober 2025 - 10:45 WIB

SEKDIS BPBD DELI SERDANG GUNAKAN PLAT MOBIL DINAS PALSU SEOLAH KEBAL HUKUM

Minggu, 28 September 2025 - 06:47 WIB

Laut Madura Kembali Bergejolak Puluhan Persatuan Nelayan Pantura Madura Kepung Dan Tolak Aktifitas Eksplorasi Migas Oleh Petronas Sebelum Ganti Rugi Rumpon Dibayar

Minggu, 21 September 2025 - 15:57 WIB

Bangunan Tanpa Izin Berdiri Di Lahan Persawahan Diduga Milik Anggota DPRD Deli Serdang

Sabtu, 20 September 2025 - 17:54 WIB

Fasilitas Pejalan Kaki Di Jalan P Diponegoro Lubuk Pakam Berubah Menjadi Tempat Berjualan, Siapakah Yang Bertanggung Jawab?

Berita Terbaru