KARAWANG, BeritaIMN.com – Dalam rangka meningkatkan ukhuwah dan untuk lebih memperkokoh lagi dalam jalinan persaudaraan diantara sesama forsa.
Forsa Karawang gelar Kopdar Dan dimeriahkan oleh penampilan-penampilan dari para pengurus beserta jajaran para anggotanya, bertempat di Kampung Jebug Eron, Desa Kalijati, Kecamatan Jatisari, Kabupaten Karawang, Minggu, 01/01/2023.
Acara kopdar yang telah diagendakan ditahun 2022 dapat terealisasi dengan aman dan lancar diawal tahun 2023.
Hadir Ketua forsa Karawang (Wawan Suswanto) didampingi wakil ketua Forsa Karawang(Wahid Irama), Bendum Forsa Karawang(Fina), dan juga para Staf kepengurusan Forsa Karawang, serta antusias dari para anggota Forsa Karawang.
Dalam sambutannya Wawan Suswantu(Ketua Forsa Karawang) yang akrab dipanggil abah menyampaikan tanggung jawabnya sebagai ketua dalam rangka menjunjung tinggi tali silaturahmi serta menjalin kekompakan diantara jajaran forsa yang dipimpinnya.
“saya sebagai ketua Forsa Karawang tentunya bertanggung jawab atas segala kekompakan, karena saya sendiri harus bisa mengedepankan terhadap Forsa Karawang bahwa harus ada terus semangat silaturahmi. “Tutur Wawan Suswantu(Ketua Forsa Karawang).
Dengan tujuan meningkatkan silaturahmi, maka akan lebih mempererat tali persaudaraan, Karena kalau silaturahminya erat, silaturahminya kuat kita semua akan semangat.
“Insya Allah segala program-program yang lain akan mengikuti dan kita akan kompak dan juga harus menumbuhkan rasa cinta terhadap forsa karena kata pepatah kalau kita cinta semua akan ringan. Forsa Karawang Junjung tinggi silaturahmi sama anggota sama pengurus juga sesama semua Forsa Karawang seluruhnya se-indonesia”. Tambah Wawan Suswanto(Ketua Forkar)
Saling menghargai itulah kuncinya, dan untuk Harapan di tahun 2023 Forsa Karawang cukup sederhana, galakkan kekompakan, kekompakan bahwa kita adalah saudara dan Forsa Karawang akan menjalankan segala program-program yang dicanangkan di DPP Forsa Pusat.
“Isya Allah kita berjalan kalau kita sudah kompak kalau kita sudah merasa cinta terhadap Forsa Insya Allah semuanya akan segera terealisasi baik itu program-program yang dicanangkan dari DPP ataupun dari DPC itu sendiri”. Pungkas Wawan Suswanto(Ketua Forkar).
(N. Kelana)