Polsek Rambutan Jumat Curhat Di Kelurahan Bandar Sakti

Polsek Rambutan Jumat Curhat Di Kelurahan Bandar Sakti

Spread the love

 

TEBINGTINGGI, Beritaimn.com – Personil Polsek Rambutan Resor Tebing Tinggi melaksanakan Giat Jumat Curhat di Warung Pak Hasan Jln.Ketumbar Lk.5, Kel.Bandar Sakti, Kec.Bajenis, Kota Tebung Tinggi.l, Sumatera Utara, Jumat (15/09/23) Pukul.09.00 Wib.

Giat Jumat Curhat dipimpin Kapolsek Rambutan AKP Rustam Efendi, S.Sos bersama Kanit Binmas Aiptu Rinal Khair, Bhabinkamtibmas Aiptu Asman Sihotang, Bripka Alimuddin, Kanit Provos Edi R. Manalu.

Kapolres Tebing Tinggi AKBP Andreas L.J. Tampubolon, S.Ik, M.K.P melalui Kasi Humas AKP Agus Arianto mengatakan, Giat Jumat Curhat dilaksanakan guna menampung setiap aspirasi, maupun curhatan Masyarakat terkait situasi kamtibmas.

Dari Jumat Curhat yang dilaksanakan lanjutnya, masyarakat meminta untuk meningkatkan Patroli karna sering terjadi pencurian pada malam hari.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Rambutan berpesan, bila ada Begal yang ditangkap masyarakat, Jagan main hakim sendiri. Sebaiknya diamankan lalu menyerahkannya ke pihak Kepolisian.

Diakhir giat yang berjalan kondusif, masyarakat berterima kasih kepada Bapak Kapolda dan Kapolres Tebing Tinggi yang saat ini gencar untuk membasmi Narkoba di setiap wilayah, Pungkas AKP Agus Arianto. (W7).

Tinggalkan Balasan