Polres Tebing Tinggi Pengamanan Pasar Pengendalian Harga

Polres Tebing Tinggi Pengamanan Pasar Pengendalian Harga

Spread the love

 

Tebingtinggi, Beritaimn.com – Belasan personel Polres Tebing Tinggi melaksanakan pengamanan pasar pengendalian harga yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Tebing Tinggi, bertempat di lapangan Merdeka Jalan Dr. Soetomo Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, Jumat (05/04/24).

Pengamanan dilakukan oleh Ipda NJ. Silalahi selaku Perwira Pengendali dengan melibatkan belasan personel gabungan Polres Tebing Tinggi dan Polsek Padang Hilir.

Kegiatan ini dapat terlaksana berkat kerja sama Pemko Tebing Tinggi dengan Bulog Cabang Medan, dalam rangka siaga pangan pasokan dan harga pangan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445H, Sebut Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto Siang ini.

Ia menjelaskan bahwa, Pasar Pengendalian Harga sebagai upaya pemerintah dalam menjaga stabilisasi pasokan harga pangan. Selain itu untuk menekan laju inflasi bulan ramadhan dan Idul Fitri 1445H tahun 2024.

“Ada 3 macam jenis bahan pangan yang disediakan dalam kegiatan tersebut, sepertj beras 5 Kg seharga Rp. 53 ribu, gula pasir seharga Rp. 17 ribu/ Kg dan daging sapi Rp. 90 ribu/ 250 Gram”, Pungkasnya. (W7).

Tinggalkan Balasan