SERGAI, Beritaimn.com- Kapolres Serdang Bedagai (Sergai) AKBP Oxy Yudha Pratesta, S.Ik yang diwakili Kabag Ops Kompol L.S. Siregar, S.H memimpin gelaran Apel Pagi yang sekaligus pemberian arahan jelang dilaksanakannya Operasi Mantap Brata bertempat di Lapangan Mako Polres Sergai Polda Sumut, Jumat (29/09/23) Pukul.08.00 Wib.
Kabag Ops Polres Serdang Bedagai Kompol L.S. Siregar, S.H dalam arahannya diawali dengan mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena masih dapat melaksanakan apel pagi hari ini.
“Dalam 2 Minggu lagi kita akan melaksanakan Operasi Mantap Brata, agar rekan-rekan menjaga kesehatan masing-masing”, Ujarnya.
“Hari ini kita akan melaksanakan pengecekan sarana dan prasarana setiap fungsi dan Polsek menjelang Ops Mantap Brata”, Himbaunya.
Ia juga berpesan agar asing-masing fungsi yang terkait agar mempersiapkan segala sarana dan prasarana untuk Ops Mantap Brata.
“Besok kita akan melaksanakan latihan dalmas, untuk itu agar personil yang terseprin hadir tepat waktu. Bagi personil yang tidak hadir dalam latihan dalmas akan ditindak secara administrasi”, Tegasnya.
Diakhir disampaikannya agar personil yang terseprin patroli agar meningkatkan kualitas patroli di setiap tempat, “Untuk cooling system terkait Jumat curhat, agar dikerjakan dan melaporkannya. Bagi personil yang terlambat, dan tidak hadir agar didata kembali”, Pungkasnya.
Turut hadir,Para Kabag Polres Serdang Bedagai, Para Kasat Polres Serdang Bedagai, Para Kasi Polres Serdang Bedagai, Para Perwira Polres Serdang Bedagai, dan Para Personel Polres Serdang Bedagai. (W7).