TEBINGTINGGI, Beritaimn.com – Dalam rangka mempererat komunikasi dengan masyarakat, Polsek Dolok Merawan Polres Tebing Tinggi melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat di Desa Gunung Para II Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (21/2/2025).
Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolsek Dolok Merawan, Iptu Budianto Sinaga, yang mewakili Kapolsek Iptu Herman Sentosa, serta dihadiri oleh sejumlah personel Kepolisian dan masyarakat setempat.
Wakapolsek beserta personel menyampaikan beberapa himbauan penting kepada masyarakat. Mereka mengajak masyarakat untuk bersyukur atas kesempatan berkumpul dalam keadaan sehat serta mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. Selain itu, masyarakat dihimbau untuk bersama-sama mencegah peredaran narkotika di lingkungan sekitar karena dapat merusak kesehatan dan keamanan bersama.
Wakapolsek juga mengajak masyarakat untuk mengawasi anak anak mereka agar tidak terlibat dalam tindakan kejahatan dan selalu menaati peraturan lalu lintas, termasuk tidak menggunakan knalpot brong atau terlibat dalam aksi balap liar. Warga juga diingatkan agar tidak main hakim sendiri jika terjadi pencurian atau tindak kriminal lainnya, melainkan segera melaporkan kejadian tersebut kepada Bhabinkamtibmas atau perangkat desa.
Selain itu, Wakapolsek juga meminta kepada masyarakat untuk menyampaikan keluhan atau permasalahan terkait keamanan yang mereka hadapi kepada pihak Kepolisian, baik melalui Bhabinkamtibmas atau dengan menghubungi Call Center Polres Tebing Tinggi di nomor 110.
Dalam sesi tanya jawab, masyarakat menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Kepolisian dalam kegiatan ini. Masyarakat juga berjanji akan segera melaporkan kepada pihak berwenang jika terjadi tindak kriminal seperti pencurian hewan ternak dan tidak akan main hakim sendiri. (So).