TEBINGTINGGI, Beritaimn.com – Kapolres Tebing Tinggi AKBP Drs. Simon Paulus Sinulingga, S.H. melaksanakan kegiatan Minggu Kasih di Gereja Methodist Indonesia (GMI) Antiokhia Jalan Gereja Kota Tebing Tinggi. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bantuan paket sembako kepada masyarakat kurang mampu, serta menyampaikan pesan pesan kamtibmas, Minggu (17/11/2024).
Kapolres berharap bantuan ini dapat meringankan beban warga dalam memenuhi kebutuhan harian mereka. Selain pembagian bantuan paket sembako, Kapolres juga memberikan pesan pesan kamtibmas terkait Pilkada Serentak 2024.
Kapolres menghimbau jemaat untuk menjaga suasana yang aman dan damai selama tahapan Pilkada berlangsung. Tidak hanya itu, Kapolres juga mengajak seluruh jemaat untuk menggunakan hak pilihnya pada 27 November 2024 nanti dengan datang ke TPS sesuai jadwal.
“Kehadiran bapak dan ibu di TPS sangat penting untuk menentukan pemimpin yang akan membawa Kota Tebing Tinggi ke arah yang lebih baik lagi. Pilihlah dengan hati nurani dan mari kita jaga bersama keamanan diwilayah ini”, ungkap Kapolres.
Turut hadir dalam kegiatan, Kasat Binmas AKP BSM. Tarigan, Kapolsek Padang Hilir AKP Herli D. Damanik, Pendeta GMI Antiokhia Pdt. J. Silaban, jemaat GMI termasuk penerima bantuan. (W7)