TEBINGTINGGI, Beritaimn.com – Menjelang pemilu 2024, Polsek Dolok Merawan Polres Tebing Tinggi secara gencar menerapkan kegiatan cooling system diwilayah hukumnya, bertempat di Desa Dolok Merawan Kecamatan Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai, Sabtu (20/01/24).
Sebagai pelaksana, Kapolsek Dolok Merawan Iptu Herman Sentosa bersama 2 anggotanya dengan mendatangi masyarakat yang sedang duduk disebuah warung dan memberikan beberapa himbauan kamtibmas.
“Memasuki tahapan pemilu 2024, banyak berita hoax beredar luas dimedia sosial yang berkaitan dengan pemilu. Itu semua dapat menjadi sumber kericuhan dan perpecahan di warga masyarakat”, sebut Kapolsek.
Masyarakat diharapkan dapat lebih bijak lagi dalam mengakses informasi yang berasal dari media sosial dan dunia maya lainnya. Dan tetap bersinergi dengan kepolisian dalam menjaga kamtibmas dilingkungan tempat tinggalnya masing masing.
“Silahkan hubungi kami di Call Center 110 dan Wa Polres Tebing Tinggi 081260664044 jika memiliki permasalahan. Dan dapat juga menyampaikan melalui bhabinkamtibmas yang bertugas di desa ini”, tandasnya. (QQ).