BEKASI, Beritaimn.com – Tim Presisi Polres Metro Bekasi Kota mengamankan sebanyak dua orang remaja membawa senjata tajam berjenis celurit yang bersembunyi di kuburan di Jalan Cikunir Raya, Kelurahan Jakamulya, Kecamatan Bekasi Selatan, pada Selasa (04/10/2022) dini hari.
Kepala Tim Presisi Polres Metro Bekasi Kota Ipda Iswahyudi mengatakan, penangkapan keduanya ketika petugas melakukan giat operasi cipta kondisi di sekitaran wilayah Bekasi Kota. Kemudian ketika melintas di sekitaran lokasi salah satu petugas ada yang bertemu rombongan.
“Dimana saat itu ada empat pelaku yang menggunakan dua sepeda motor yang saling berboncengan, ketemu dengan kami dan mereka langsung kabur. Kami langsung melakukan pengejaran,” kata dia, Selasa (4/10/2022) sore.
Keja-kejaran tidak terhindarakan sampai Jatibening hingga ke Jatiasih. “Mereka ditemukan di sekitaran wilayah kuburan, mereka sedang ngumpet di semak-semak,” jelasnya.
Kepada polisi, mereka berujar bahwa rekannya yang menggunakan satu sepeda motor lainnya telah berhasil kabur yang saat itu mereka terpencar menjadi dua.
“Awalnya kita ga tahu kalau mereka bawa celurit, tapi begitu kelihat sama kita, kemudian dia lihat kita polisi langsung kabur. Dengan celurit yang dibawa mereka disembunyikan di dekat mereka,” ujarnya.
Dikatakan Iswahyudi, mereka mengaku akan melakukan aksi tawuran. Akan tetapi dalam hal ini pihaknya menduga ke arah yang lainnya atau hendak melakukan pembegalan.
Kalau dari interogasi awal dia mau tawuran, dia jawab mau tawuran, tapi kalau dari karakteristik atau ciri-cirinya mau tawuran itu biasanya lebih dari 10-15 orang, pada saat ditemukan mereka itu hanya 2 motor berjumlah 4 orang,” imbuhnya.
Keduanya sudah dibawa ke Mapolres Metro Bekasi Kota untuk penyelidikan lebih lanjut. (***)