Damkar Kota Bekasi Evakuasi Ular Sanca Sepanjang 6 Meter di Pekarangan Rumah Warga

Damkar Kota Bekasi Evakuasi Ular Sanca Sepanjang 6 Meter di Pekarangan Rumah Warga

Spread the love

 

BEKASI, BeritaIMN.com – Pemadam kebakaran (Damkar) Kota Bekasi mengevakuasi ular dengan panjang 6 meter. Ular tersebut ditemukan di salah satu rumah warga Jalan Yapen Raya SDN 18 RT 07 RW 08 Kelurahan Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, pada Rabu (15/06/2022) dini hari.

Tim Rescue Pleton B Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi Eko Uban mengatakan, pemilik rumah kaget mendadak ada seekor ular berada di depan rumahnya. Ular tersebut memiliki berat 30 kilogram.

“Kira-kira panjang hampir 6 meter, berat paling kurang lebih 30-35 kilo,” ujar Eko dalam keterangannya.

Eko menyebut ada 6 personel damkar yang diturunkan. Proses evakuasi membutuhkan waktu sekitar 30 menit.

“Satu regu 6 orang, ada dirumah warga dari kali. Mungkin pas banjir atau kenapa itu cari tempat yang kering,” ungkapnya.

Damkar menyebut awal laporan dari warga pada malam hari. Ular ditemukan berada di halaman.

“Pada saat malam dia kan ngerokok ya, waktu itu dia mau keluar rumah. Nah turun lah itu dari halaman. Rencanya ular tersebut nantinya akan diberikan ke pencipta Reptil untuk penanganan selanjutnya,” pungkasnya.

(Red).