Dalih Cari Botot, Sengok Kandas Di Sel Polres Sergai

Dalih Cari Botot, Sengok Kandas Di Sel Polres Sergai

Spread the love

 

SERGAI – Berbagai cara dilakukan terduga tersangka pencurian, namun polisi tidak akan tertipu. Hal ini dialami seorang pria pengangguran berinisial MA (19) Al Sengok yang diamankan Personil Sat Reskrim Polres Serdang Bedagai (Sergai) saat berdalih cari Barang Bekas (Botot) di rumah warga di Gang Nangka, Perbaungan, Sergai Sumatera Utara, pada Rabu (19/2) sekitar Pukul.22.30 Wib.

Hal ini dikatakan Kapolres Sergai AKBP Jhon Sitepu,.S.Ik, M.H didampingi Wakapolres Kompol Mukmin Rambe,.S.H, Kabag Ops Kompol Hendro S, Kasat Reskrim AKP Pance P. Simatupang,.S.H, M.H, Danramil 10/SR Kapten Arm. M. Damanik, Kapolsek Firdaus AKP Andi Sujendral, Kapolsek Perbaungan AKP S. Gurusinga, dan Ps. Kasi Humas Iptu Zulfan Ahmadi, S.H, M.H saat konferensi pers di Aula Patriatama Polres Sergai Jalan Negara, Sei Rampah, Sergai, Sumatera Utara, Kamis (6/3) Pukul.14.30 Wib.

“Tersangka ini yak berdaya saat dilakukan penangkapan dengan berbagai barang bukti hasil pencurian dengan pemberatan”, Ujarnya.

Peristiwa tersebut dilakukan terduga tersangka dengan berpura-pura menjadi tukang Botot berkeliling ke perumahan dan berkeliling sambil memantau situasi untuk melihat yathet rumah kosong.

“Kini terduga tersangka MA als Sengok yelah diamankan beserta barang bukti untuk proses lebih lanjut”, Ungkapnya.

“Untuk itu, masyarakat diminta seluruh masyarakat agar benar-benar mengecek keadaan rumah saat ditinggalkan dalam keadaan terkunci, dan mengunakan kunci yang memadai”, Pungkasnya. (So).

Tinggalkan Balasan