Bus Karyawan Nyaris Terjun dari Jembatan Flyover Karawang, Begini Kronologinya

- Penulis

Rabu, 29 Juni 2022 - 11:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bus karyawan di Karawang nyaris terjun dari flyover

i

Bus karyawan di Karawang nyaris terjun dari flyover

 

Bus karyawan di Karawang nyaris terjun dari flyover

KARAWANG, BeritaIMN.com – Bus karyawan di Kabupaten Karawang nyaris terjun dari flyover. Bus tersebut terlibat kecelakaan beruntun. Beruntung, seluruh karyawan dalam bus selamat dari maut.

Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Flyover Karawang Barat pada selasa (28/6/2022) malam pukul 23.00 WIB. Sebelum nyangkut di pembatas flyover, bus yang berpenumpang karyawan itu terlibat kecelakaan beruntun dengan tiga kendaraan lain.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Bus menabrak pembatas jalan jembatan flyover,” ujar Kasat Lantas Polres Karawang AKP Laode Habibie Ade Jama, Rabu (29/6/2022).

Ia menuturkan, insiden itu bermula saat bus karyawan bernomor polisi B 7376 BGA yang dikendarai oleh Ohan Septiawan melaju dari arah Tanjungpura menuju ke Karawang Barat. Setiba di TKP, bus tersebut berusaha mendahului kendaraan truk di depannya.

“Tetapi (saat mendahului) mengenai bagian belakang sebelah kanan (truk). Bus kemudian mundur dan menabrak mobil hingga menabrak pembatas jalan,” katanya.

Tak ada korban meninggal dunia atas insiden tersebut. Akan tetapi ada tiga orang yang mengalami luka ringan.

“Ada tiga korban alami luka ringan. Pengemudi bus dan penumpangnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Dari keterangan pengemudi truk, Rahmat (32), kejadian terjadi sekitar pukul 23.30 WIB. Ia mengaku ditabrak oleh bus jemputan karyawan dari belakang saat posisi menanjak di fly over Karawang Barat menuju gudang motornya.

Baca Juga:  Longsor di Tasikmalaya, Dua Orang Luka-luka

“Jadi sekitar jam setengah 12, bus karyawan yang berada di belakang saya itu terlihat ngebut dan saat akan menyalip ke kanan, ada kendaraan dari arah berlawanan datang ia lalu membanting setirnya ke posisi semula namun malah menabrak kendaraan truk saya,” kata Rahmat.

Sementara, Jimmi Rianto (31) sopir yang mobilnya tertabrak bus jemputan karyawan tersebut mengungkapkan detik-detik dirinya tertabrak bus.

“Jadi posisi saya di belakang bus arah menuju Tol Karawang Barat, terus saat menanjak tiba-tiba bus mundur begitu cepat dan menabrak mobil saya sampai sempat terseret ke samping sampai pagar pembatas fly over, dan ban belakang bus menerobos pagar pembatas fly over dan tersangkut hampir terjun,” ujar dia.

Dia juga mengatakan, menyaksikan saat sopir bus terjepit. Dia bergegas membantu sopir bus tersebut.

“Jadi sopir bus terjepit di depan karena kap depan mobil bus rusak parah sehabis menabrak truk di depan. Alhamdulillah dibantu warga juga, si sopir bus bisa diselamatkan dan sudah dibawa ke rumah sakit,” pungkas dia. (*)

 

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel beritaimn.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Modus Curang Pembelian BBM Subsidi Jenis Solar Di SPBU 14 203 1156 Jalan Imam Bonjol Lubuk Pakam Diminta Agar Petamina Dan Poldasu Tindak Tegas Pemilik Mobil Dan Pengusaha SPBU
SEKDIS BPBD DELI SERDANG GUNAKAN PLAT MOBIL DINAS PALSU SEOLAH KEBAL HUKUM
Laut Madura Kembali Bergejolak Puluhan Persatuan Nelayan Pantura Madura Kepung Dan Tolak Aktifitas Eksplorasi Migas Oleh Petronas Sebelum Ganti Rugi Rumpon Dibayar
Bangunan Tanpa Izin Berdiri Di Lahan Persawahan Diduga Milik Anggota DPRD Deli Serdang
Fasilitas Pejalan Kaki Di Jalan P Diponegoro Lubuk Pakam Berubah Menjadi Tempat Berjualan, Siapakah Yang Bertanggung Jawab?
Bangunan Tanpa Izin Berdiri Di Lahan Persawahan Diduga Milik Kepala Desa Tumpatan Nibung Inisial SRT
Tuntut Ganti Rugi Rumpon Puluhan Nelayan Pantura Madura Mulai Memanas Bersiap Demo Petronas &SKK Migas
Nelayan Pesisir Pantai Pantura Audensi Menurut Ganti Rugi Rumpun Terhadap Petronas
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 11:11 WIB

Modus Curang Pembelian BBM Subsidi Jenis Solar Di SPBU 14 203 1156 Jalan Imam Bonjol Lubuk Pakam Diminta Agar Petamina Dan Poldasu Tindak Tegas Pemilik Mobil Dan Pengusaha SPBU

Senin, 6 Oktober 2025 - 10:45 WIB

SEKDIS BPBD DELI SERDANG GUNAKAN PLAT MOBIL DINAS PALSU SEOLAH KEBAL HUKUM

Minggu, 28 September 2025 - 06:47 WIB

Laut Madura Kembali Bergejolak Puluhan Persatuan Nelayan Pantura Madura Kepung Dan Tolak Aktifitas Eksplorasi Migas Oleh Petronas Sebelum Ganti Rugi Rumpon Dibayar

Minggu, 21 September 2025 - 15:57 WIB

Bangunan Tanpa Izin Berdiri Di Lahan Persawahan Diduga Milik Anggota DPRD Deli Serdang

Sabtu, 20 September 2025 - 17:54 WIB

Fasilitas Pejalan Kaki Di Jalan P Diponegoro Lubuk Pakam Berubah Menjadi Tempat Berjualan, Siapakah Yang Bertanggung Jawab?

Berita Terbaru

Berita

Sat Lantas Polres Batu Bara Patroli Blue Light di Jalinsum

Sabtu, 18 Okt 2025 - 06:33 WIB