BATUBARA, Beritaimn.com – Bhabinkamtibmas Polsek Lima Puluh Polres Batu Bara Aiptu Urwanto melaksanakan giat Cooling System, dan Sambang di Balai Desa Pulo Sejuk, Kecamatan Lima Puluh Pesisir, Batu Bara, Sumatera Utara, Senin (11/03/24) Pukul.13.00 Wib.
Giat dilaksanakan dalam rangka menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar tetap kondusif.
Kapolsek Lima Puluh AKP Tukkar L. Simamora, S.H, M.H melalui Kasi Humas Polres Batu Bara AKP A.H. Sagala mengatakan giat dilaksanakan dalam rangka menjaga kondusifitas Kamtibmas pasca Pemilu 2024.
“Selain menyampaikan himbauan Kamtibmas, Personil juga meminta kepada masyarakat untuk menjauhi narkoba, dan perjudian”, Katanya.
Hal ini disampaikan agar masyarakat tidak terlibat dengan tindak pidana, kemudian masyarakat diminta dengan sepenuh hati menjaga suasana yang aman, dan kondusif, Sambungnya.
“Diakhir giat, masyarakat menyampaikan terimakasih atas kehadiran kepolisian, dan siap mendukung untuk menjaga kondusifitas Kamtibmas”, Pungkasnya (W7).