Pisah Sambut Kapolres Lampung Timur Bupati Dawam Rahardjo: Apresiasi Polres Lampung Timur Dalam Menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat

- Penulis

Rabu, 7 Agustus 2024 - 16:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Timur, (beritaimn.com) – Polres Lampung Timur menggelar acara pisah sambut Kapolres dari AKBP M.Rizal Muchtar kepada AKBP Benny Prasetya.

 

Acara di hadiri Bupati Lampung Timur M Dawam Rahardjo, Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi, Sekda Lamtim Ir Moch Jusuf, Forkopimda, Para Kepala Instansi Vertikal, Ketua PWI, Ketua Pkk Yus Bariah, Para Asisten, staf ahli, Para Kepala OPD, Para Tokoh Agama, Adat, Masyarakat dan Pemuda ini berlangsung di Aula Tribrata Polres setempat pada Jumat, (2/8/2024).

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Bupati Lampung Timur, M. Dawam Rahardjo, mengucapkan selamat jalan kepada Bapak AKBP M. Rizal Muchtar beserta keluarga selamat menjalankan tugas di tempat yang baru semoga semakin sukses dalam tugasnya.

 

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Lampung Timur, Kami ucapkan terima kasih serta apresiasi kepada bapak M. Rizal Muchtar, yang selama ini telah turut serta dalam membangun Kabupaten Lampung Timur. Semoga segala upaya dan pengabdian selama di Polres Lampung Timur akan menjadi amal ibadah dan mendapat pahala dari Allah SWT.” Ujar Dawam.

 

Selanjutnya, Bupati Dawam juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas sebagai Kapolres Lampung Timur kepada Bapak AKBP Benny Prasetya.

 

“Semoga dengan tugas serta tanggung jawab Bapak di Polres Lampung Timur ini, menjadikan Kabupaten Lampung Timur semakin aman, nyaman, dan kondusif,” Lanjutnya.

Baca Juga:  KPU Menggelar Rapat Pleno Pengundian Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur.

 

Bupati Dawam mengatakan peran POLRI dalam bersinergi dengan Pemerintah Daerah sangat penting untuk ditingkatkan guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.

 

“Saya mengajak POLRI serta seluruh pihak terkait, untuk selalu bekerjasama, serta bahu-membahu demi mewujudkan keamanan dan ketertiban di masyarakat,” tutup Bupati Dawam

 

Kapolres yang lama, AKBP M. Rizal Muchtar, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Lampung Timur, insan media, tokoh agama, masyarakat, dan pemuda yang telah mendukungnya selama masa tugas.

 

Rizal melanjutkan, Dukungan dari berbagai pihak sangat membantu kami dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Lampung Timur.

 

“Saya sangat berterima kasih atas kerjasama yang terjalin baik ini, dan berharap hubungan baik ini terus berlanjut di masa mendatang,” ungkap AKBP M. Rizal Muchtar.

 

Kapolres yang baru, AKBP Benny Prasetya, mengajak seluruh pihak untuk terus bekerja sama dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan tentram.

 

“Saya mengajak semua pihak, untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di Lampung Timur. Dengan kerjasama yang baik, kita bisa memastikan wilayah ini tetap kondusif dan aman untuk seluruh warganya,” ujar AKBP Benny Prasetya. (***)

Tinggalkan Balasan

Follow WhatsApp Channel beritaimn.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polsek Padang Hulu dan Satpol PP Amankan Gelandangan Dari Ruko Kosong
Kantor Pertanahan Kota Salatiga Hadiri Rapat Konsolidasi Penyelenggaraan Pengadaan Tanah untuk Kepentingan Umum Provinsi Jawa Tengah
Penandatanganan Perjanjian Kerja Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kantor Pertanahan Kota Salatiga
Kantor Pertanahan Kota Salatiga Hadiri Sosialisasi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) Tahun 2025
Pelatihan Kewirausahaan dan Pengembangan Usaha dalam Rangka Penanganan Akses Reforma Agraria Tahun 2025 di Kelurahan Noborejo
Sinergi Kementerian ATR/BPN dan Kementerian Agama Wujudkan Kepastian Hukum Tanah Wakaf
Beri Sosialisasi di Kanwil BPN Provinsi Banten, Harison Mocodompis: Komunikasi Efektif Bangun Kepercayaan Masyarakat
Kolaborasi Pemerintah dan Perguruan Tinggi, Mahasiswa Ikut Berkontribusi dalam Percepatan Sertipikasi Tanah Wakaf
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 16 Oktober 2025 - 14:17 WIB

Polsek Padang Hulu dan Satpol PP Amankan Gelandangan Dari Ruko Kosong

Kamis, 16 Oktober 2025 - 13:34 WIB

Kantor Pertanahan Kota Salatiga Hadiri Rapat Konsolidasi Penyelenggaraan Pengadaan Tanah untuk Kepentingan Umum Provinsi Jawa Tengah

Kamis, 16 Oktober 2025 - 13:32 WIB

Penandatanganan Perjanjian Kerja Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kantor Pertanahan Kota Salatiga

Kamis, 16 Oktober 2025 - 13:29 WIB

Kantor Pertanahan Kota Salatiga Hadiri Sosialisasi Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B) Tahun 2025

Kamis, 16 Oktober 2025 - 13:26 WIB

Pelatihan Kewirausahaan dan Pengembangan Usaha dalam Rangka Penanganan Akses Reforma Agraria Tahun 2025 di Kelurahan Noborejo

Berita Terbaru