TEBINGTINGGI, Beritaimn.com – Sebagai bentuk kedekatan dengan masyarakat, bhabinkamtibmas Polsek Dolok Merawan Polres Tebing Tinggi Aipda Benny Sunfathi melaksanakan sambang kepada salah seorang warga desa binaannya di Desa Dolok Merawan, Kecamatan Dolok Merawan Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Rabu (07/08/24).
Bhabinkamtibmas menyampaikan untuk bersinergi dengan Kepolisian dalam menjaga situasi kamtibmas, terutama saat ini dalam menyambut Pilkada 2024 sehingga diperlukan situasi yang aman dan kondusif.
Masyarakat juga dihimbau untuk tidak melakukan pelanggaran hukum, seperti tidak melakukan pencurian dan penyalahgunaan narkoba. Dan jika masyarakat menemukan pelaku kejahatan agar diserahkan kepada pihak Kapolisian serta tidak main hakim sendiri, karena hal tersebut juga termasuk pelanggaran hukum.
“Mari sama sama kita pantau anak remaja yang ada didesa ini. Jangan sampai terlibat maupun terindikasi pada penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja lainnya”, ucapnya.
Lanjutnya, bilamana ada permasalahan didesa untuk segera menghubungi Bhabinkamtibmas dan perangkat desa agar dapat ditindaklanjuti dengan cepat, sehingga situasi kamtibmas di Desa Dolok Merawan tetap kondusif. (W7).