KORANKITA.ONLINE, [Batubara-Sumut] – Personil Polsek Medang Deras Polres Batu Bara melaksanakan pengamanan malam takbiran Perayaan Idhul Adha 1445 H dibeberapa Mesjid dalam wilayah hukumnya, Minggu (16/06/24).
Giat pengaman dilaksanakan, Kanit Reskrim Ipda Junaidi, S.H, Bhabinkamtibmas Aiptu Riduan Rivai, Aipda Juber Ronson, S.H (Ps. Kasium), Bripka Agus Setiadi, Brigadir Abdul Gafur, dan beberapa Personil Polsek Medang Deras.
Kapolsek Medang Deras AKP Abdi Tansar, S.H, M.H dalam keterangannya mengatakan, giat pengaman dilakukan untuk terciptanya situasi Kamtibmas yang aman, dan nyaman saat perayaan malam takbiran Idhul Adha 1445 H Tahun 2024.
Dijelaskannya bahwa yang menjadi objek pengamanan adalah, tempat ibadah umat muslim yang berada di wilayah hukum Polsek Medang Deras.
Selain memberikan pengamanan malam takbiran, petugas juga melaksanakan Patroli Malam guna mengantisipasi aksi balap liar, tawuran, dan kejahatan jalanan.
Hal tersebut guna terciptanya, situasi Kamtibmas yang kondusif, Paparnya.
“Selama berlangsungnya kegiatan, situasi Kamtibmas terpantau kondusif, dan arus lalulintas aman lancar”, Pungkasnya. (W7).