Wujud Kepedulian, Bhabinkamtibmas Polsek Rambutan Melayat Ke Rumah Duka Masyarakat

- Penulis

Senin, 11 Maret 2024 - 09:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TEBINGTINGGI, Beritaimn.com –
Sebagai wujud kepedulian, Bhabinkamtibmas Polsek Rambutan Polres Tebing Tinggi Aiptu Zulkifli mendatangi rumah duka masyarakat yakni Almarhumah Syamsiah istri dari Basarudin salah satu tokoh agama yang beralamat di Jalan Merpati Lingkungan 2 Kelurahan Pinang Mancung Kecamatan Bajenis Kota Tebing Tinggi, Sumatra Utara, Senin (11/03/24).

Almarhumah diketahui tutup usia 52 tahun yang meninggal dunia pada hari Minggu (10/03/24) sekitar pukul 18.00 WIB, di Rumah sakit Bhayangkara Kota Tebing tinggi disebabkan sakit menahun dan dikebumikan pada hari ini, Senin (11/03/24) sekira pukul 11.00 WIB di TPU muslim Jalan Mesjid Kelurahan Teluk Karang Kecamatan Bajenis Kota Tebing Tinggi.

Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto mengatakan hal ini merupakan kepedulian seorang anggota Bhabinkamtibmas kepada masyarakatnya.

“Bukan hanya terikat dengan kewajibannya sebagai pemelihara kamtibmas namun juga sebagai sesama hamba Allah sudah merupakan satu kewajiban untuk hadir melayat sesama umat muslim yang meninggal,” ujarnya.

Melalui kesempatan itu, Bhabinkamtibmas juga menghimbau warga yang hadir untuk tetap menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

“Ini merupakan bagian dari pelayanan kepada warga masyarakat, selaku Bhabinkamtibmas harus hadir di tengah tengah warga masyarakat baik suka maupun duka sembari menghimbau warga menjaga situasi yang kondusif, ” tutup Kasi Humas. (Ramli).

Tinggalkan Balasan

Follow WhatsApp Channel beritaimn.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kapolres Pakpak Bharat Pimpin Sertijab Wakapolres, Kasat Lantas, Kasat Reskrim dan Kasat Intelkam
Bhabinkamtibmas Polsek Padang Hilir Ikuti Rapat Pembentukan Panitia MTQ
Dua Motor Tabrakan di Sipispis, Polres Tebing Tinggi Lakukan Penanganan di Lokasi
Bahas Penilaian Satkamling, Polres Tebing Tinggi Koordinasi Dengan Kesbangpol
TNI–POLRI dan Ormas Bersatu Jaga Kondusivitas Jelang Satu Tahun Pemerintahan Prabowo–Gibran
Antisipasi Aksi Tawuran Remaja, Polres Sibolga Laksanakan Patroli Dialogis
Polsek Rambutan Hadiri Pembukaan Turnamen Tenis Meja Piala Walikota Tebing Tinggi
Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 763/SBA Pos Kokas Ajak Anak SD Belajar dan Bagikan Biskuit serta Susu
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:58 WIB

Kapolres Pakpak Bharat Pimpin Sertijab Wakapolres, Kasat Lantas, Kasat Reskrim dan Kasat Intelkam

Rabu, 15 Oktober 2025 - 14:20 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Padang Hilir Ikuti Rapat Pembentukan Panitia MTQ

Rabu, 15 Oktober 2025 - 12:44 WIB

Dua Motor Tabrakan di Sipispis, Polres Tebing Tinggi Lakukan Penanganan di Lokasi

Rabu, 15 Oktober 2025 - 10:04 WIB

Bahas Penilaian Satkamling, Polres Tebing Tinggi Koordinasi Dengan Kesbangpol

Rabu, 15 Oktober 2025 - 09:30 WIB

TNI–POLRI dan Ormas Bersatu Jaga Kondusivitas Jelang Satu Tahun Pemerintahan Prabowo–Gibran

Berita Terbaru