SERGAI, Beritaimn.com – Kapolsek Dolok Masihul Polres Serdang Bedagai (Sergai) AKP Zulham, S.H memimpin Pengamanan (Pam) dan mengikuti Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi hasil Penghitungan perolehan suara di tingkat Kecamatan Dolok Masihul pada Pemilu Tahun 2024 di Kantor PPK Kecamatan Dolok Masihul yang berlokasi di Aula kantor Korwil Dinas Pendidikan Jalan Perintis kemerdekaan, Dolok Masihul, Sergai, Sumatera Utara, Minggu (18/02/24) Pukul.09.25 Wib.
Kapolsek Dolok Masihul AKP Zulham, S.H dalam sambutannya menyampaikan puji syukur kepada Allah SWT diberikan kesehatan sehingga dapat berkumpul dalam rangka Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi hasil Penghitungan perolehan suara di tingkat Kecamatan Dolok Masihul pada Pemilu tahun 2024.
“Saya harap yang masuk dalam rapat pleno ini menggunakan tanda pengenal dari masing-masing partai sehingga bisa dapat mengenali para saksi yang hadir. Kepada PPS semuanya, tetap bekerja dengan baik, sampai kotak suara ini, bergeser ke Kabupaten”, Ujarnya singkat.
Sebelumnya, Ketua PPK Kecamatan Dolok Masihul Divisi Keuangan dan Logistik Riki Hamdani, S.Pdi menjelaskan bahwa, giat tersebut merupakan akhir kegiatan di desa, dan menjelaskan sudah ada yang meninggal di KPPS di Desa Sei Rampah.
“Banyak permasalahan yang Kita hadapi, muspika selalu dapat bekerjasama sehingga dapat berjalan dengan baik semuanya. Waktu Pemungutan, dan penghitungan suara para KPPS bekerja 2×24 jam, tapi semua KPPS, dan saksi dapat bekerja dengan baik”, Katanya.
Dirinya juga mengingatkan, jika ada permasalahan di tingkat Kecamatan ini, agar dapat diperbaiki dengan baik sehingga saat Pleno tingkat Kabupaten dapat berjalan dengan baik Kecamatan Dolok Masihul.
“Teknisnya dalam Pleno nanti, membacakan C salinan, dan Pleno hari ini Kita buat menjadi 4 Panel untuk mempermudah, mempercepat penghitungan di tingkat Kecamatan Dolok Masihul, dan setiap panel hanya 1 saksi aja yg ikut”, Terangnya.
“Saksi dapat bergantian dalam Pleno yang dilaksanakan selama 6 hari. Saksi yang mempunyai mandat bisa masuk, dan yang tidak punya nandat tidak boleh masuk agar semua dapat berjalan dengan baik”, Pungkasnya.
Turut hadir, Camat Dolok Masihul Dra. Fitriyanti Harahap, M.Si, Danramil 16/DM Kapten Inf. Saidun Gultom, Ketua Panwaslu Kecamatan Dolok Masihul Rado Tias Lingga, S.E, Sekretaris PPK Kecamatan Dolok Masihul Suwadi, S.E, M.M beserta Anggota, Personil Polsek Dolok Masihul, dan Saksi perwakilan pasangan Capres dan Cawapres peserta Pemilu, DPD, DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten. (AnS).